KLATEN - Sertu Suryatmojo Babinsa Kebondalem Kidul Koramil 09/Prambanan Kodim 0723/ Klaten melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Tokoh agama dan tokoh masyarakat di Masjid An Nur dukuh Banjarsari Desa Kebondalem Kidul, Kec.Prambanan Kabupaten Klaten. (3/12/2023)
Pada Kesempatan tersebut Sertu Suryatmojo mengunjungi salah satu Masjid yang ada di wilayah binaanya, sekaligus melaksanakan ibadah sholat dzuhur berjamaah.
Sertu Suryatmojo mengatakan bahwa Komsos Dengan pengurus Masjid ini bertujuan agar terjadi hubungan yg harmonis antara Babinsa dan Tokoh agama dan warga.
Baca juga:
Kemenkumham Rayakan Hari Ulang Tahun Ke 78
|
“Komunikasi ini untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan semua elemen dan para warga salah satunya dengan tokoh agama yang nantinya apabila terjadi potensi gangguan di wilayah maka akan bersama sama dapat mengatasinya agar tercipta suasana yg aman dan tentram, ” ucap Sertu Suryatmojo.
Sementara pihak pengurus Masjid Al - An Nur Ramijo, S. Pd. memberikan respon positif akan Silaturahminya Babinsa. Menurutnya, silaturahmi tersebut sangat positif dalam menjaga keakraban dengan warga dukuh Banjarsari Desa Kebondalem Kidul.
“Datangnya Pak Babinsa sangat memberi energi positif dalam membina silaturahmi terkhusus dengan Pengurus masjid, Tokoh agama dan warga, ” ungkap Nur Ramijo, S. Pd.
“Semoga dengan silaturahmi ini membentuk sinergi dalam menjaga keamanan dan kenyamanan warga dalam melaksanakan ibadah, ”pungkasnya. (Red)